Amankan Pemilu 2019 : Kapolres Metro Kumpulkan 22 Bhabinkamtibmas
Lampung / Polres Metro, dalam rangka menghadapi Pemilu 2019,
Kapolres Metro AKBP Ganda M.H Saragih, S.IK kumpulan 22 Bhabinkamtibmas jajaran
Polres Metro, Jumat (15/02/19).
Kapolres Metro mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilakukan
sebagai upaya untuk menyamakan persepsi menghadapi pengamanan Pemilu tahun
2019.
“Pemilu 2019 ini adalah pesta demokrasi terbesar sepanjang
tahun, sebab masyarakat tak hanya melakukan pemilihan presiden, namun juga akan
melakukan pemilihan legislatif,” ujar Kapolres Metro
Lebih lanjut, dalam kesempatan itu Kapolres Metro
menyampaikan langsung sejumlah strategi pengamanan yang akan dilakukan dalam
menghadapi Pemilu 2019 yang dimana akan memasukin penempatan kotak suara di TPS
yang sudah ditentukan di Kota Metro.
Disamping itu, Kapolres Metro juga meminta kepada seluruh
Bhabinkamtibmas untuk bersinergi dengan TNI dan Sat Pol PP serta para tokoh
yang berada diwilayahnya masing-masing.
Semengatara itu, dalam memimpin kegiatan tersebut, Kapolres
Metro didampingi oleh Kabag Ops KOMPOL Jamaluddin, S.H dan Kasat Intel IPTU
Dedi Yohanes dengan diikuti oleh Kapolsek jajaran Polres Metro.
Komentar
Posting Komentar