Menanggapi Yang Sedang Viral : Ini Atensi Pimpinan Polres Metro



Lampung / Polres Metro, yang lagi viral viralnya kali ini yaitu pelanggar lalu lintas yang tidak terima dengan tindakan Kepolisian yang cuma menilang, hal tersebut menjadi perhatian bagi Kepolisian khususnya Polres Metro.
Menanggapi hal tersebut, Kabag Sumda Polres Metro KOMPOL A. Yudi Taba memimpin apel pagi dihalaman Mapolres Metro yang menyampaikan antensinya kepada seluruh anggota, Jumat (08/02/19).
Kegiatan apel dihadiri oleh Kapolres Metro AKBP Ganda M.H Saragih, S.IK, para pejabat utama, para perwira, seluruh personil dan ASN Polres Metro.
Dalam berjalannya Pemilu 2019, Kabag Sumda Polres Metro mengingatkan kepada seluruh anggota untuk tidak terbawa situasi politik.
“saya mengingatkan agar kita supaya jangan terbawa situasi politik, dengan apa, dengan tindakan netral yang nyata, di mobil kita ataupun kendaraan kita jangan sampai ada stiker ataupun apa apa yang menyangkut pemilu jika yang sudah ada silahkan dilepas,” ucapnya
Menurutnya, anggota Polisi sudah benar saja masih juga dikomentari oleh netizen di media sosial salah satunya seperti yang sedang viral yaitu pelanggar lalu lintas yang tidak terima dengan tindakan Kepolisian yang cuma menilang.
“kita ketahui pada saat ini viral pelanggar lalu lintas yang tidak terima dengan tindakan Kepolisian yang cuma menilang. Menurut saya ini menjadi pro dan kontra jika orang itu menghancurkan kendaraan mereka maka dia juga menjadi ancaman bagi kita, jadi kita minimal ada tindakan tapi yang terukur karena kita Polisi bisa melakukan tindakan yang bisa mengancam dirinya atau diri kita,” ujarnya
Sementara itu, Kapolres Metro juga menambahkan dan menekankan kembali kepada seluruh personil untuk melaksanakan tugas dengan lakukan tindakan yang positif dan populis kepada masyarakat.
“benar yang dikatakan oleh Kabag Sumda, namun dalam bertugas juga kita harus lakukan tindakan yang positif dan populis kepada masyarakat. Misalnya jika ada ibu ibu yang berkendara dengan anaknya dan hanya ibunya saja yang memakai helm apa akan dilakukan penilangan nah ini perlu dilakukan peneguran saja, ini merupakan tindakan positif dan populis,”. tambahnya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dalam Waktu 24 Jam Sat Resnarkoba Polres Metro Tangkap 4 Remaja Pengguna Narkoba

Operasi Patuh Krakatau 2024 Segera Digelar: Polda Lampung Gencar Tertibkan Pengendara

Polres Metro Kembali Amankan Dua Pelaku Penyalahguna Narkoba Jenis Sabu