Kunker Komisi III DPR RI di Polres Metro Taufik Basari : Apresiasi kinerja Polres Metro


 Kapolres Metro AKBP Retno Prihawati S.Sos,S.IK,M.H menerima kunjungan kerja anggota DPR RI Komisi III Taufik Basari, S.H.,S.HUM.,LL.M   dalam reses kepolisian di Aula Satya Sanika jalan Diponegoro kel. Imopuro kec. Metro pusat Kota Metro. Polres Metro,  Kamis (22/10/20).


Kunjungan Anggota Komisi III DPR RI Taufik Basari, S.H.,S.HUM.,LL.M dari Fraksi Nasdem tersebut dalam rangka kunjungan kerja (reses) guna Menyerap aspirasi dan mengetahui kendala dan hambatan Polres Metro dalam Penegakan Hukum terkait Tindak Pidana, serta Persiapan dan Kesiapan Pilkada dan dalam mewujudkan Polri khususnya polres metro yang promoter.


Dalam Sambutan nya   Anggota Komisi III DPR RI Taufik Basari, S.H.,S.Hum.,LL.M 

Mengucapkan terimakasih atas sambutan dari rekan-rekan jajaran polres metro yang telah menerima kami di polres Metro.


Menyampaikan bahwa dalam mewujudkan Polri yang Promoter, meminta penjelasan dan laporan mengenai perkara-perkara yang paling menonjol, perkara yang paling sering ditangani dan yang sudah diselesaikan, Khususnya terkait dengan Narkotika, Kekerasan Perempuan dan Anak, Pencurian dengan tindak pidana lainnya. Serta sejauh apa Polres Metro menerapkan Prinsip Keadilan Restoratif


Kapolres Metro  AKBP Retno Prihawati S.Sos,S.IK,M.H dalam kesempatan tersebut memaparkan  mengenai langkah langkah Strategi Penanganan Covid – 19 Polres Metro yang meliputi dibentuk nya Tim Covid 19 Hunter dari gabungan polwan polres Metro & Tim Scorpion,  Kelurahan Tangguh mandiri kota Metro, Operasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan dengan melibatkan Pemda, TNI dan POLRI.


Selain itu Kapolres Metro juga memaparkan keberhasilan Polres Metro dalam menangani sejumlah kasus seperti Pengungkapan narkoba sabu & ekstasi senilai 1 milyar ,ungkap kasus ganjal ATM serta beberapa kasus C3 lainnya di wilayah hukum Polres serta Persiapan dan Kesiapan PAM Pilkada tahun 2020 & Terobosan kreatif Inovasi  Polres Metro


Taufik Basari, mengapresiasi kinerja Polres Metro yang telah menanganani beberapa ungkap kasus narkoba dan kejahatan jalanan secara profesional dan juga memberikan apresiasi yang setinggi-tinggi nya atas kinerja yang telah dilakukan Polres Metro dalam mengurangi penyebaran Pandemi Covid-19 serta Persiapan dan Kesiapan pengamanan Pilkada tahun 2020.


Kunjungan kerja (Kunker) Komisi III DPR RI di Polres Metro ini diakhiri Penyerahan cinderamata oleh Kapolres Metro kepada Anggota Komisi III DPR RI Taufik Basari, S.H.,S.HUM.,LL.M serta foto bersama.(*).


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dalam Waktu 24 Jam Sat Resnarkoba Polres Metro Tangkap 4 Remaja Pengguna Narkoba

Operasi Patuh Krakatau 2024 Segera Digelar: Polda Lampung Gencar Tertibkan Pengendara

Polres Metro Kembali Amankan Dua Pelaku Penyalahguna Narkoba Jenis Sabu