Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Personil Polres Metro Tandatangani Pakta Integritas


Lampung/ Polres Metro, Bertempat di lapangan Mapolres Metro Kapolres Metro AKBP yuni Iswandari Yuyun,S.I.K , M.H bersama seluruh pejabat utama dan anggota Polres Metro mendeklarasikan anti terhadap narkoba yang di sertai dengan  penandatanganan Pakta Integritas, Selasa, 19 Juli 2022.

Penandatanganan pakta integritas ini di pimpin langsung oleh Kapolres tersebut dikuti oleh  para pejabat Polres Metro dan seluruh anggota anggota Polres Metro.

Sebagai bentuk komitmen nyata dan kesungguhan Polres Metro dalam memerangi peredaran narkoba khususnya di wilayah hukum Polres Metro, dengan memberikan jaminan terhadap institusi Polri dan Negara, bahwa seluruh anggota Polres Metro tidak akan menyalahgunakan kewenangan dan tanggung jawab tugas yang di embannya dalam memberantas narkoba.

Kapolres mengatakan, sesuai dengan instruksi pimpinan Polri bahwa Polri, Polres Metro harus memberantas peredaran Narkoba dan tidak akan terlibat dalam penggunaan maupun peredaran narkoba.

Narkoba adalah musuh bersama, sinergi Polri dan seluruh elemen masyarakat sangat diperlukan dalam memberantasnya, ini semua adalah untuk menjaga bangsa ini, menjaga generasi penerus bangsa dari bahaya narkoba, ujar Kapolres Metro.

Pakta Integritas  yang kita tanda tangani hari Ini adalah sebagai peringatan keras bagi seluruh anggota Polres Metro, jikalau ada anggota yang terlibat dan terbukti menyalahgunakan narkoba, kami tidak akan segan-segan secara tegas melakukan pemberhentian tidak hormat, dan melakukan proses secara hukum” lanjutnya.

Kedepannya pimpinan berharap untuk seluruh personil Polri khususnya Polres Metro tidak ada lagi yang menyalahgunakan wewenang terkait Narkoba.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dalam Waktu 24 Jam Sat Resnarkoba Polres Metro Tangkap 4 Remaja Pengguna Narkoba

Mutasi Ditubuh Polri, Beberapa Pejabat Utama Polda Lampung dan Kapolres Polda Lampung Alami Penyegaran

Polres Metro Kembali Amankan Dua Pelaku Penyalahguna Narkoba Jenis Sabu